Cari Tahu Dulu ISI 1 box Lantai Vinyl Sebelum Mendekor Disini!

Dalam kegiatan mendekorasi rumah, kamar atau ruangan, sering kali kita menginginkan tampilan lantai yang berbeda untuk memberikan nuansa baru. Misalnya saja, dengan lantai bernuansa kayu, kamu bisa membuat ruangan kamu terlihat lebih rustic atau modern vintage apalagi didukung oleh furniture sekitar. Nggak heran kalau banyak banget yang mencoba menggunakan lantai Vinyl untuk mengganti lantai biasa mereka. Hal ini nggak hanya disebabkan karena banyak pilihan corak yang bisa kamu gunakan, tapi juga pemasangannya yang jauh lebih praktis. 

Vinyl sendiri dijual per-gulung nya atau per box sesuai dengan jenis lantai vinyl yang kamu beli, Vinyl yang dijual dalam kemasan box biasanya adalah lantai vinyl dengan jenis Plank atau Tile sementara vinyl roll dijual per gulung. Nah untuk kalian yang berniat membeli Vinyl Tile atau plank, kira kira, berapa ya isi 1 box lantai vinyl tesebut? cukup ngga nih  untuk mulai dekor kamar kamu?

Isi 1 Box Lantai Vinyl Dari Beberapa Merek

Setiap isi 1 box lantai Vinyl memiliki ukuran yang berbeda dan tentu saja berdampak dengan jumlah pcs yang berbeda pula. Berikut adalah beberapa isi 1 box lantai vinyl dari berbagai brand. 

Contoh yang pertama adalah jenis vinyl tile dengan  brand kenamaan Borneo dan Maxwell. Untuk 1 box lantai vinyl dengan jenis tile, isi nya berjumlah 55 pcs dengan ukuran 5 meter persegi per lantai. Lalu untuk brand Meforze, isi nya lebih sedikit yaitu sebanyak 12 pcs lantai dengan ukuran yang lebih kecil juga yaitu 2,51 meter persegi. 

Sementara Nexwood memberikan 33 pcs lantai per box untuk konsumen mereka dengan ukuran 3 meter persegi di setiap pcs. Berbeda dengan Woosung, 1 box nya terdiri dari 16 pcs lantai dengan ukuran 3,31 meter persegi.

Beralih ke jenis vinyl plank,dalam 1 box DELUXE dan Gamachi kamu akan mendapatkan 18 pcs dengan ukuran  3,1 meter persegi. Sementara DAEJI memberikan 19 pcs per box dengan ukuran 3,32 meter persegi. LG hausys deco tile, Meforze, dan Woosung juga memberikan 20 pcs lantai di tiap box nya namun dengan ukuran berbeda di tiap pcs. Dan  yang terakhir Beren Vinyl Floor dengan 24 pcs lantai di setiap box, ukuran nya mencapai 3,31 meter persegi.


Dalam beberapa toko online atau supplier vinyl, biasanya info dekorasi terkait produk yang disediakan nggak hanya jumlah pcs lantai vinyl yang ada di setiap box. Tapi juga berapa luas volume per box. Maksudnya luas ruangan yang bisa "ditutup" dengan karpet vinyl ini. Misalnya, untuk brand Novalis Stone Series dengan ukuran pcs 45,72 cm x 45,72 cm x 2 mm, volume nya bisa mencapai 3,52 meter persegi. Dan untuk Brand Meforze dengan luas vinyl 91,4 cm, 15,2 cm dan 3 mm, 1 box vinyl ini bisa mencakup volume ruangan seluas 2,787 meter persegi.

Baca juga: Mengenal Kegunaan Lantai Vinyl Hospital

Nah itu dia beberapa jumlah isi 1 box lantai vinyl tergantung dari jenis vinyl dan brand keluarannya. Sebelum memulai dekorasi kamar atau ruangan kamu, jangan lupa untuk menentukan jenis vinyl apa yang akan kamu gunakan, either a vinyl plank or vinyl tile. Dan kamu juga harus menghitung volume atau luas ruangan untuk lantai vinyl nanti.  This is important! jangan sampai kamu membeli box vinyl berlebihan ya. Bisa bisa nggak terpakai and you wasted too much money.

Postingan Populer