Ini Dia 6 Partisi Jenis Kaca untuk Konsep Ruang Coworking

 

Pernahkah anda mendengar konsep ruang Coworking untuk kantor modern? Ruang Coworking sendiri didesain dengan konsep santai agar pekerja menjadi lebih produktif. Konsep ini kerap digunakan oleh perusahaan startup, freelancer, ataupun perusahaan yang membutuhkan kreativitas tinggi dalam bidang pekerjaannya. Desain yang dibuat pun cukup unik dan berbeda dari kantor pada umumnya. Salah satu desain yang begitu menarik perhatian dari ruang Coworking ini adalah adanya partisi kaca.

Kehadiran partisi berbahan kaca ini memiliki banyak fungsi pada ruang Coworking. Contohnya saja sebagai penyekat atau pembatas antar ruang, serta memberikan privasi bagi pekerja. Tak hanya itu, partisi ini juga dinilai mampu memberikan keindahan pada interior ruang lantaran desainnya yang modern dan elegan. Nah, ingin tahu seperti apa partisi berbahan kaca untuk ruang Coworking? Berikut ini beberapa penyekat kaca yang cocok untuk diterapkan.


Partisi Kaca yang Cocok Diterapkan untuk Ruang Coworking

Perhatikan beberapa penyekat atau partisi kaca yang sesuai untuk ruang Coworking berikut ini.

1. Penyekat kaca modern yang berongga

Partisi berbahan kaca ini didesain cukup unik dengan tampilan menyerupai rak terbuka. Dengan bentuk kotak kotak atau kubus yang terpisah, partisi ini bisa dijadikan sebagai rak untuk hiasan atau perabotan kantor. Cukup menambahkan penyangga dari tiang besi, anda akan mendapatkan kesan modern dan menarik untuk ruang Coworking.

  
2. Partisi berbahan kaca dengan stiker gambar atau tulisan

Kehadiran tulisan atau gambar pada partisi berbahan kaca, bisa dijadikan penanda untuk menunjukkan nama ruangan. Berikan warna pada tulisan tersebut sesuai dominasi warna di ruangan. Jangan lupa juga memilih huruf yang unik dan kreatif, namun tetap mudah untuk dibaca.

3. Partisi bahan kaca yang polos 

Ingin menampilkan kesan simpel dan minimalis untuk ruang Coworking? Anda bisa loh menerapkan partisi dari kaca, yang memiliki desain polos tanpa kusen ataupun rangka. Namun satu hal yang perlu diperhatikan, yakni anda harus memilih bahan kaca yang cukup tebal dan pengerjaannya juga tepat.

4. Penyekat kaca dengan kombinasi warna yang unik

Untuk model partisi dengan kombinasi warna ini, anda bisa mendesain ketiga warna hingga membentuk suatu pola atau gambar. Misalnya saja garis garis, abstrak, melengkung, bunga bunga, bintang, ataupun logo perusahaan. Selain itu pilihlah kombinasi warna-warna terang yang kontras, ataupun warna lembut yang menimbulkan kesan hangat. Dengan tampilan yang berwarna, ruangan jadi lebih ceria dan menambah semangat dalam bekerja.

5. Partisi transparan melingkar

Salah satu partisi berbahan kaca yang begitu cocok untuk ruangan Coworking adalah bentuk partisi melingkar. Penempatan partisi dari kaca melingkar, bisa di pinggir dan menempel dengan dinding atau di tengah tengah ruangan. Dengan model partisi ini, ruangan akan tampak begitu artistik dan futuristik.

6. Partisi dari kaca dengan tambahan lampu LED

Memiliki ruang Coworking dengan nuansa yang tak terlalu terang atau menggunakan dominasi warna yang cenderung gelap? Nah, untuk mempercantik tampilan sekaligus menambah pencahayaan, anda bisa menggunakan lampu LED pada bagian partisi. Anda bisa memilih lampu berwarna putih terang, lampu kuning untuk tampilan yang lebih elegan, ataupun warna warna tertentu sesuai ruangan.

Itulah tadi berbagai partisi kaca yang bisa anda terapkan untuk konsep ruang Coworking yang nyaman dan menarik dan hanya ada di temtera.com . Karena partisi ini memiliki nilai fungsional tinggi, serta bisa mempercantik interior ruangan. Kehadiran partisi berbahan kaca juga dinilai memberikan kesan santai, serta bisa meningkatkan kreativitas pekerja loh.


Komentar

Postingan Populer